Bandung, (Bantenpedia.id) – Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-59 Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banceuy Bandung mengikuti kegiatan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Cikutra Kota Bandung pada hari Kamis, (06/04).
Kegiatan yang di pimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Barat R.Andika Dwi Prasetya dihadiri oleh seluruh Pimti Pratama Kanwil Kemenkumham Jabar, serta seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis dan pejabat struktural se Bandung Raya serta ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan Jawa Barat.
Kegiatan di awali dengan upacara penghormatan kepada arwah pahlawan dilanjutkan dengan pemberian bunga oleh Kakanwil Kemenkumham Jabar, dilanjutkan dengan penaburan bunga kepada Pahlawan Bangsa yang diikuti oleh seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis se Bandung Raya.
Lapas Banceuy sebagai unit pelaksana teknis di Bandung raya dipimpin langsung oleh Kalapas Heri Kusrita mengirimkan sekitar 20 orang peserta yang terdiri dari seluruh pejabat struktural eselon 4 dan 5 serta perwakilan dari Dharma Wanita Persatuan Lapas Kelas IIA Banceuy Bandung.
Kegiatan ini adalah sebagai wujud syukur serta penghormatan kepada para pahlawan bangsa yang telah mengorbankan jiwa dan raganya demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.